You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
15 Jembatan Antar Kampung akan Dibangun di Jaksel
.
photo Mustaqim Amna - Beritajakarta.id

15 Jembatan Antar Kampung akan Dibangun di Jaksel

Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan berencana membangun 15 jembatan antar kampung di wilayahnya sepanjang tahun ini.

Panjang jembatan yang akan kita bangun bervariasi sesuai dengan kondisi lebar sungai,

"Panjang jembatan yang akan kita bangun bervariasi sesuai dengan kondisi lebar sungai. Kisarannya mulai dari dua hingga enam meter," ujar Heru Suwondo, Kepala Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan, Senin (2/3).

Heru menuturkan, sejauh ini sudah ada tiga lokasi yang ditinjau untuk pembangunan jembatan antar kampung. Masing-masing Jalan Pabelan di Kelurahan Bangka, Jalan Poncol Jaya di Kelurahan Kuningan Barat dan Jalan Pondok Karya di Kelurahan Pela Mampang.

Pembangunan Jembatan Antar Kampung Ditarget Rampung Pekan Ini

"Dalam pembangunan jembatan ini, kita juga berkoordinasi dengan Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Selatan," katanya.

Menurut Heru, pembangunan 15 jembatan antar kampung akan dikerjakan bertahap. Pihaknya menargetkan sedikitnya bisa membangun dua jembatan setiap satu bulan.

"Survei dan perencanaan untuk lokasi pembangunan di tempat lain tetap berjalan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3658 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1058 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye900 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye895 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye858 personNurito